Liputan6.com, Meskipun kehadiran aplikasi pesan
instan BlackBerry Messenger (BBM) untuk Android dan iOS disambut meriah
oleh para penggemarnya, namun hingga kini banyak pengguna yang mengeluh
soal kinerjanya.
Banyak pengguna BBM di Android di situs jejaring
sosial berkomentar kalau aplikasi besutan BlackBerry ini sangat lambat
dan boros baterai. Salah satunya adalah pemilik akun @geri_grehansen yang berkicau "BBM di Android nguras RAM setengah giga pantas aja lemot."
Bahkan selain BBM untuk Android, BBM untuk iOS juga turut dikomentari. "Mau di iOS atau Android, yang namanya BBM ga jauh dari kata LEMOT," tulis akun @AnggaBre.
Bukan itu saja, para pembaca setia Liputan6.com juga menanyakan perihal lambatnya kinerja BBM di Android, yang dikirim ke email redaksi kami.

Menurut penelusuran tim Tekno Liputan6.com,
BBM di Android lambat, dimungkinkan terjadi karena memiliki memori yang
cukup besar. Setelah kami cek di menu 'Settings' > 'Aplikasi',
ternyata BBM di Android memakan memori internal 36,04 MB dan tidak bisa
dipindah ke SD card melalui opsi 'Move to SD card'.
Hal yang sama juga berlaku pada aplikasi pesan instan WhatsApp. Tak seperti aplikasi pesan instan LINE yang bisa dipindah ke SD card. Meskipun demikian, kinerja WhatsApp jarang mengalami lag atau hang.

Bahkan konsumsi memori RAM BBM di Android ini juga lumayan boros. Saat dalam kondisi idle
saja, memakan memori RAM 43 MB. Padahal aplikasi berbagi pesan lain
seperti LINE dan WhatsApp, masing-masing hanya mengonsumsi memori RAM
sebesar 10 MB dan WhatsApp 22 MB, dalam kondisi sama-sama idle.
Tanggapan Pihak BlackBerry
Lalu
apa tanggapan dari BlackBerry? "Perihal isu BBM di Android itu lambat
dan boros baterai, kami pastikan bukan dari aplikasi itu sendiri. Banyak
faktor yang menyebabkan sebuah aplikasi menjadi lambat," kata Ardo
Fadhola, Country Product Manager BlackBerry Indonesia yang dihubungi via
telepon, Senin (25/11/2013).
Ardo menyebut, hal itu bisa saja terjadi karena jaringan koneksi internet atau karena handset yang digunakan pengguna. "Untuk Dapat mengakses BBM di Android, smartphone
mengandalkan jaringan koneksi internet. Jika koneksi internet tidak
mumpuni, otomatis aplikasi BBM di Android pasti akan lambat," tambah
Ardo.
Sejauh ini, lanjut Ardo, aplikasi BBM tidak ada masalah.
Kalau ada masalah pasti semua pengguna BBM, baik yang berjalan di
perangkatBlackBerry, Android, dan iOS juga akan terganggu.
Mengenai spesifikasi pada perangkat, Ardo pun tak mau berkomentar banyak. "BBM lintas platform,
minimal kompatibel dengan sistem operasi Android versi 4.0 alias Ice
Cream Sandwich dan iOS 7 serta generasi setelahnya," tutupnya. (isk/dhi)
0 komentar:
Posting Komentar